Muhammadiyah - Persyarikatan Muhammadiyah

Muhammadiyah
.: Home > Berita > Pelantikan PRM Rejowinangun Kotagede periode 2015 – 2020, DIharapkan Lanjutkan Perjuangan Ahmad Dahlan

Homepage

Pelantikan PRM Rejowinangun Kotagede periode 2015 – 2020, DIharapkan Lanjutkan Perjuangan Ahmad Dahlan

Sabtu, 22-02-2017
Dibaca: 1383

MUHAMMADIYAH.OR.ID, YOGYAKARTA – Pelantikan Pimpinan Ranting Muhammadiyah (PRM) Rejowinangun diadakan pada Selasa, 21 Februari 2017. Sebagai salah satu PRM di lingkungan Pimpinan Cabang Muhammadiyah (PCM) Kotagede, pelantikan yang diselenggarakan di Masjid Al Fatah Rejowinangun ini dihadiri oleh ketua PCM Kotagede, pengurus harian PCM Kotagede, Takmir Masjid Al Fatah, Pimpinan Ranting Aisyiyah Rejowinangun, Mahasiswa KKN dari Universitas Ahmad Dahlan dan juga Risma Remaja Masjid Al Fatah. 

Dalam sambutannya, PCM Kotagede berpesan kepada jajaran PRM Rejowinangun yang baru terpilih bahwa inilah saat memegang tongkat estafet KH Ahmad Dahlan dan meneruskan apa yang diperjuangkan sejak jaman yang lalu.

“Keberadaan gerakan Muhammadiyah di tingkat ranting harus selalu digerakkan dan ditanamkan kepada generasi selanjutnya, karena merekalah juga yang akan meneruskan pergerakan Muhammadiyah,” harapnya.

Dalam pelantikan itu, Saiman Rais, yang terpilih sebagai Ketua I PRM Rejowinangun akan membantu anggotanya untuk melaksanakan program-program kedepan. “Total pengurus yang dilantik ada 24 orang, kami harapkan kedepannya anggota dapat aktif dan membawa perubahan di masyarakat,” kata Saiman.(syifa)

Kontrbutor : Zunan Arief


Tags: PRM, Rejowinangun, Pelantikan
facebook twitter delicious digg print pdf doc Kategori: Berita Daerah



Arsip Berita

Berita

Agenda

Pengumuman

Link Website