Muhammadiyah Ajak Masyarakat Tanggap Bencana
Dibaca: 311
MUHAMMADIYAH.OR.ID, YOGYAKARTA– Muhammadiyah terus berkomitmen turut serta dalam upaya Pengurangan Risiko Bencana. Upaya yang dilakukan Muhammadiyah antara lain melalui program Rumah Sakit dan Komunitas Aman Bencana serta Sekolah/Madrasah Aman Bencana.
Muhammadiyah melalui Lembaga Penanggulangan Bencana (Muhammadiyah Disaster Managemant Center (MDMC) Pimpinan Pusat (PP)Muhammadiyah bekerja sama dengan Majelis Pendidikan Dasar dan Menengah (Dikdasmen) PP Muhammadiyah dan Pimpinan Pusat Ikatan Pelajar Muhammadiyah(PP IPM)menggelar Hari Kesiapsiagaan Bencana Nasional (HKBN) pada 26 April 2017.
Pelaksanaan Hari Kesiapsiagaan Bencana Nasional (HKBN) pada 26 April 2017 yang akan datangmenurut Azhar Nasih Ulwan, Ketua PP IPM sejalan dengan apa yang ditargetkan oleh PP IPM, hal tersebut diungkapkanAzhardalam acara Peluncuran HKBN oleh Lembaga Penanggulangan Bencana PP Muhammadiyah bertempat di Kantor PP Muhammadiyah Jalan Ahmad Dahlan, Senin (17/4).
Lebih dari itu, nantinya, menurut Azhar, akan ada goal yang lebih besar lagi yakni diharapkan akan mensukseskan gerakan konservasi lingkungan, pendampingan pelajar yang terdampak bencana, dan aksi sosial untuk masyarakat yang terdampak bencana.
Pada acara yang sama, Ketua LPB PP Muhammadiyah Budi Setiawan menyatakan LPB PP Muhammadiyah bersama rumah sakit dan sekolah-sekolah mengajak seluruh warga Muhammadiyah untuk tanggap bencana.
“Mari kita tanggap bencana dan nyatakan #siapuntukselamat karena kita sudah siap menghadapi bencana yang bisa terjadi kapan saja karena Indonesia termasuk dalam negara yang rawan kebencanaan,” imbaunya.
Selain itu, menurutnya, masyarakat perlu mempersiapkan diri memahami apa itu bencana, bagaimana cara menyelematkan diri,dimana tempat evakuasi dan lainnya. “Kedepannya para relawan Muhammadiyah juga harus di uji kompetensi agar bisa turun langsung membantu masyarakat di lokasi bencana,” kataBudi.
Maka dari itu, Budi berharap agar apa yang diusahakan oleh LPB PP Muhammadiyah ini dapat berjalan dengan lancar dan kesiapsiagaan warga Muhmammadiyah dapat terlaksana sehingga akan mampu #siapuntukselamat bersama-sama.
Setelah kegiatan sosialisasi dengan Kepala Sekolah dilanjutkan aksi damai di Benteng Vredeburgoleh peserta launching untuk menyemarakkan kepada masyarakat luas tentang pelaksanaan HKBN 2017. Aksi damai ini sebagai bentuk ajakan agar masyarakat terlibat dalam HKBN 2017 dan membuka kepedulian masyarakat terhadap kebencanaan.
Pelaksanaan aksi damai diawali dengan long march yang diikuti oleh teman-teman disabilitas dan peserta kegiatan sosialisasi dari Gedung PP Muhammadiyah hingga Nol Kilometer dengan membagikan atribut sebagai bentuk dukungan terhadap pelaksanaan HKBN 2017. Keterlibatan seluruh lapisan masyarakat sejalan dengan misi Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) yaitu siap untuk selamat terhadap bencana. Kesiapan masyarakat inilah dapat memperkecil risiko dan dampak yang diperoleh jika terjadi bencana.(adam/syifa)
Tags: muhammadiyah, mdmc, hkbn, bencana
Arsip Berita