Pastikan Fortasi Lancar, IPM Lamongan Buka Posko Pengaduan Bullying
Dibaca: 370
MUHAMMADIYAH.OR.ID, LAMONGAN - Pimpinan Daerah Ikatan Pelajar Muhammadiyah (IPM) Kabupaten Lamongan memastikan sekolah-sekolah Muhammadiyah di Lamongan yang sedang menyelenggarakan Fortasi (Forum Taaruf dan Orientasi Siswa) aman dari perpeloncoan dan bullying. Oleh karena itu, dibentuklah Posko Pengaduan Bullying.
Posko Pengaduan Bullying adalah sekolah aman perpeloncoan dan merupakan program nasional untuk menciptakan sekolah dan fortasi yang aman. Posko Pengaduan Bullying IPM Lamongan ini dibuka sejak tanggal 14-31 Juli 2017.
Irvan Ketua Umum IPM Lamongan mengungkapkan bahwa Posko Pengaduan Bullying merupakan bagian dari amanah dan instruksi Pimpinan Pusat IPM untuk menciptakan Sekolah Aman Perpeloncoan. “Program ini juga bagian dari intruksi PP IPM dan follow up dari Taruna Fortasi yang kami adakan bulan Ramadhan kemarin,” jelas Irvan, Jum’at (14/7) di Telaga Bandung, Lamongan.
“Kami juga menyampaikan terima kasih kepada pihak sekolah dan guru guru yang bekerjasama menyukseskan program sekolah aman perpeloncoan," terang Irvan.
Disamping itu, Pimpinan Daerah IPM Lamongan juga berharap agar sekolah-sekolah Muhammadiyah untuk fokus dalam mendidik karakter tanpa ada perpeloncoan dan bullying, terurtama untuk siswa/i baru. (tuti)
Kontributor : Irvan Shaifullah
Tags:
Arsip Berita