Muhammadiyah - Persyarikatan Muhammadiyah

Muhammadiyah
.: Home > Berita > Kader IPM Harus Mampu Menerapkan Ilmunya

Homepage

Kader IPM Harus Mampu Menerapkan Ilmunya

Jum'at, 21-07-2017
Dibaca: 1138

MUHAMMADIYAH.OR.ID, ENREKANG - Ketua Pimpinan Daerah Ikatan Pelajar Muhammadiyah (PD IPM) Kabupaten Enrekang M. Hatta Resa menyampaikan refleksi milad IPM ke-56 pada penutupan PK TM I di SMA Muhammadiyah Kalosi, Kamis (20/7).

Dalam pidatonya, Hatta menjelaskan bahwa diusia IPM yang telah lebih dari setengah abad, maka tantangan IPM kedepannya semakin besar. “Tantangan di masyarakat atau diluar akan semakin kuat, jadi kita sebagai kaderlah yang harus mampu menepis semuanya termasuk isu-isu yang menjelek-jelekkan IPM, Muhammadiyah maupun Agama Islam,” ujarnya.

Ia berharap kader IPM dan terkhusus kepada Alumni PK TM I di SMA Muhamadiyah Kalosi agar mengamalkan ilmu yang telah didapatkan selama mengikuti taruna melati, sehingga kita mampu menjadi pelajar yang tidak hanya berilmu tapi juga beramal saleh.

“Ketika nanti pulang ke rumah masing-masing, hal pertama yang harus dilakukan adalah minta maaf kepada orang tua, kader IPM harus taat dan berbakti kepada orang tuanya dan ketika di sekolah, kader IPM juga harus memberi contoh kepada pelajar yang lain bagaimana menghormari guru-guru kita,” imbuhnya.

Di momentum Milad IPM Ke 56, sebagai pelajar, kader IPM harusnya terus menggerakkan penanya untuk terus belajar dan berkarya. (Syifa)

Kontributor : Ilham Kamba

 


Tags:
facebook twitter delicious digg print pdf doc Kategori: Daerah



Arsip Berita

Berita

Agenda

Pengumuman

Link Website