Muhammadiyah Boyolali: Bentuk Karakter Anak dengan Keteladanan dan Kebiasaan
Dibaca: 434
MUHAMMADIYAH.OR.ID, BOYOLALI -- SD Muhammadiyah Program Khusus Banyudono mengadakan kegiatan parenting dengan Paguyuban wali murid dengan tema “Tips mendampingi buah hati dalam belajar” yang bertempat di Aula SD MPK Banyudono Boyolali pada Senin (7/8).
Kepala SD MPK Banyudono Boyolali, Pujiono mengatakan bahwa acara ini merupakan acara rutin dan wahana komunikasi sekolah dengan orangtua.
"Selain itu, acara ini juga untuk mensinergiskan program sekolah dengan baik dengan pihak orang tua wali murid," paparnya.
Pembicara dalam kegiatan itu, Nur Faizah Rahmah yang merupakan seorang psikolog menyampaikan tentang pentingnya perhatian dan kasih sayang kepada anak.
“Anak adalah pelangsung sejarah maka jangan sampai dilewatkan begitu saja masa-masa anak usia dini dan usia SD. Pada usia PAUD dan SD inilah kita bisa membentuk karakter anak dengan keteladanan dan pembiasaan," ujarnya. (nisa)
Kontributor : Joko Triyanto
Tags:
Arsip Berita