Muhammadiyah Kudus Berikan Bantuan Beasiswa Pendidikan Bagi Kaum Dhuafa
Dibaca: 549
MUHAMMADIYAH.OR.ID, KUDUS – Lembaga Amal Zakat Infaq dan Shadaqah Muhammadiyah (Lazismu) Kudus kembali memberikan santunan beasiswa pendidikan kepada siswa-siswi Dhuafa, Yatim Piatu berprestasi. Dalam hal ini Lazismu kudus membantu dalam hal pembayaran SPP bulanan.
Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Kudus melalui Lazismu Kudus mentasyarufkan program orang tua asuh melalui program beasiswa pendidikan kepada fakir miskin dan dhuafa yang berprestasi di akademiknya.
Ketua Lazismu Kudus, Nadhif menyampaikan bahwasanya pentasyarufan ini merupakan yang kedua kali dilakukan, dan memperoleh dana sebesar Rp. 10.500.000. “Tasyaruf program OTH ini dilakukan dalam bidang pendidikan pada amal usaha Muhammadiyah dari SD/MI, SMP, SMA/SMK,” jelas Nadhif pada Ahad (10/9).
Lebih lanjut Nadhif menyampaikan bahwa kedepannya, pentasyarufan direncanakan akan melebar pada siswa-siswi fakir miskin, dhuafa tetapi belum mempunyai kemampuan prestasi akademik yang baik.
Sementara itu Ketua PDM Kudus, Taufiqurrahman menyatakan “Dengan program tersebut diharapkan dapat bermanfaat bagi para penerima dan meningkatkan ketaqwaan umat muslim mukmin kepada Allah Swt. Sehingga ini dapat menjadi sarana mencapai tujuan taqwa serta mendapatkan ampunan. Juga bisa mengendalikan diri kita dari perbuatan yang dilarang seperti dengki, hibah dan yang lainnya,” pungkasnya.
Sumber: Amir/MPI Kudus)
Tags:
Arsip Berita