Muhammadiyah - Persyarikatan Muhammadiyah

Muhammadiyah
.: Home > Berita > SD Muhammadiyah Kemiri Terapkan Pembelajaran Kontekstual yang Menyenangkan

Homepage

SD Muhammadiyah Kemiri Terapkan Pembelajaran Kontekstual yang Menyenangkan

Selasa, 31-10-2017
Dibaca: 368

MUHAMMADIYAH.OR.ID, PURWOREJO –Dalam rangka menerapkan pembelajaran kontekstual menyenangkan, Sekolah Teladan SD Muhammadiyah Kemiri pada Kamis (26/10), selenggarakan Field Trip menuju lingkungan sekitar sekolah.

Bentuk kegiatan yang dilaksanakan berupa pengobservasian langsung tentang mata pelajaran Ilmu Pengetahuan Alam, Ilmu Pengetahuan Sosial serta Teknologi Informasi dan Komputer.

Disampaikan Sutrisno selaku Guru Pengampu kegiatan menyampaikan, agenda ini merupakan salah satu langkah nyata berupa pembelajaran observasi yang menyenangkan.

“Agenda semacam ini telah diselenggarakan kesekian kalinya, dan pada kesempatan ini bagi siswa kelas 3 melakukan kunjungan dan pengamatan langsung di sekitar alun-alun kecamatan kemiri, pasar dan sekitarnya,”ungkap Sutrisno.

Sutrisno berharap, kegiatan ini bisa memperlihatkan konsep konkrit tentang lingkungan alam dan sosial pada anak.

“Harapan kami dengan memperlihatkan konsep kongkrit tersebut, anak bisa mempraktekkan langsung cara penggunaannya dan kemampuan seperti dalam mengamati lingkungan serta memberikan solusi akan pencemaran lingkungan,” ujarnya.

Dalam pelaksanaan pembelajaran ini, Sutrisno mengimbau kepada siswa-siswanya untuk membawa bekal snack, makan siang, minum dan peralatan dokumentasi berupa kamera untuk mengambil gambar aktivitas serta objek pengamatan lingkungan.(tuti)

Kontributor : Akhmad Musdani

 


Tags:
facebook twitter delicious digg print pdf doc Kategori: daerah



Arsip Berita

Berita

Agenda

Pengumuman

Link Website