Ratusan Peserta dari Seluruh Indonesia Ikuti PPDB Madrasah Mu’allimin dan Mu’allimaat Yogyakarta
Dibaca: 1150
MUHAMMADIYAH.OR.ID, YOGYAKARTA – Madrasah Mu’allimin dan Mu’allimaat Muhammadiyah Yogyakarta adakan tes Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) Gelombang 1 tahun ajaran 2018-2019, Ahad (5/11). Dari pantauan kontributor muhammadiyah.id, terlihat ribuan orang yang terdiri dari peserta dan wali memadati kedua madrasah tersebut.
Kepadatan di sekitar madrasah sudah dimulai sejak pagi hari. Ratusan kendaraan dari berbagai daerah di Indonesia terparkir di jalan-jalan menuju lokasi tes.
Pada tes PPDB kali ini, pendaftar di Madrasah Mu’allimin mencapai 300 orang. Sedangkan pendaftar di Madrasah Mu’allimaat mencapai 262 orang. Saat dihubungi muhammadiyah.id, Wakil Direktur Madrasah Mua’allimin, Alfian mengatakan respon masyarakat sangat baik.
”Peserta datang dari penjuru nusantara, bahkan ada juga yang berasal dari Malaysia, Ia adalah salah satu anak pengurus Pimpinan Cabang Istimewa Muhammadiyah (PCIM) Kuala Lumpur,” ujarnya.
Sementara di Mu’allimaat, pendaftar dari daerah lebih bervariasi. Dari data yang didapat, siswa terjauh berasal dari Natuna Kepulauan Riau, Ambon Maluku, Papua Barat, juga Aceh. Dengan besarnya animo masyarakat tersebut, Erna, Direktur Madrasah Mu’allimaat berpesan kepada pendaftar agar bisa membawa misi perjuangan Muhammadiyah.
Pada pelaksanaan PPDB kali ini, terlihat hal berbeda di Madrasah Mu’allimin. Guna memeriahkan suasana dan menghibur wali yang menunggu anaknya tes, panitia mengadakan bazar dan pameran di arena lapangan madrasah. Terdapat booth milik organisasi-organisasi santri, ruang untuk berfoto bersama, wall of fame/ photo both, stand pengobatan gratis, dsb. (Syifa)
Sumber : Ulin
Hasil tes PPDB Madrasah Mu’allimin Mu’allimaat Muhammadiyah Yogyakarta dapat dilihat di tautan berikut :
http://muallimin.sch.id/2017/11/07/pengumuman-penerimaan-siswa-baru-gelombang-1-thn-ajaran-20182019/
http://muallimaat.sch.id/download-16.html#sthash.a1wg7xts.dpbs
Tags:
Arsip Berita