Haedar Lepas Jalan Sehat Warga Muhammadiyah Sumatera Utara
Dibaca: 459
MUHAMMADIYAH.OR.ID, MEDAN – Ketua Umum Pimpinan Pusat Muhammadiyah Haedar Nashir pada Ahad (3/12) melepas acara jalan sehat warga Muhammadiyah Sumatera Utara (Sumut). Acara yang digelar dalam rangka Milad Muhammadiyah ke 105 tersebut dihadiri Gubernur Sumut Tengku Erry Nuradi serta Rektor Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara (UMSU) Agussani.
Dikatakan Haedar, acara jalan santai tersebut semakin mengakrabkan Muhammadiyah dengan warga masyarakat dan pemerintah Sumut dalam membangun kebersamaan, sebagaimana tema milad nasional Muhammadiyah ke 105 kali ini yaitu Merekat Kebersamaan.
“Di tengah kehidupan politik yang diwarnai ketegangan dan sering saling berhadapan, maka melalui jalan santai ini warga masyarakat menjadi lebih rileks dan saling bertaaruf,” ungkap Haedar.
Haedar juga mengatakan, bangsa ini perlu gembira dan akrab agar lebih produktif. “Daripada banyak bergunjing dan saling menegasikan via medsos lebih baik jalan santai dan bikin jasmani rohani sehat,” pungkas Haedar.
Dalam kesempatan itu, Gubernur Sumut turut berpartisipasi dalam acara jalan sehat dengan memberi satu hadiah umroh bagi peserta jalan sehat tersebut. (adam)
Tags:
Arsip Berita