Din Syamsudin Lepas Pawai Simpatik Becak Untuk Pariwisata Yogyakarta
Dibaca: 2473
Yogyakarta – Untuk mendukung pariwisata kota Yogyakarta, Majelis Pemberdayaan Masyarakat (MPM) Pimpinan Pusat Muhammadiyah menggelar Pawai Simpatik Becak dengan tema Becak Untuk Pariwisata Jogja. Acara yang digelar mulai dari halaman gedung Dinas Pariwisata DIY pagi tadi Ahad (15/7) diramaikan dengan puluhan becak yang tergabung dalam PABELAN (Persatuan Pengemudi Becak Ahmad Dahlan). Hadir dalam pelepasan pawai simpatik becak, Ketua Umum PP Muhammadiyah, Prof.Dr. H.M. Din Syamsudin, M.A.
Dalam wawancara kepada media , terkait pawai simpatik becak yang diadakan MPM, Din menyatakan Kota Yogyakarta sebagai kota pariwisata yang terkemuka harus kita dukung mulai dari moda transportasi lokalnya seperti becak. “Siapapun Walikota Yogyakarta, kita harus dukung becak sebagai salah satu moda transportasi masyarakat Jogja yang aman, dan nyaman, jangan sampai digusur, seperti di kota-kota lain,” ujarnya kepada seluruh awak media. Selanjutnya Din berpesan kepada pemerintah kota agar mereka para abang becak, diberi fasilitas, diberi kemudahan dalam mencari rezekinya, dan berpesan kepada seluruh wisatawan lokal, maupun mancanegara agar menggunakan becak untuk berwisata keliling kota Yogyakarta.
Pawai simpatik becak kali ini mengajak pimpinan ortom tingkat pusat, dan para Dimas dan Diajeng Kota Yogyakarta, untuk meramaikan pawai ini dan dilepas oleh Prof Din Syamsudin. Pawai yang berlangsung sejak pukul 09.00 hingga pukul 12.00 siang ini, melewati rute mulai dari depan gedung dinas pariwisata DIY, kemudian jalan malioboro, jalan Ahmad yani, jalan Ahmad Dahlan dan berakhir di Gedung Moehammadyah (PP Muhammadiyah Ahmad Dahlan 103). Selanjutnya diadakan santap siang bersama dan pemeriksaan dan pengobatan gratis kepada para abang becak.
Sebelum melepas iring-iringan pawai, Din Syamsudin, mencoba menaiki sekaligus mencoba mengendarai salah satu becak. “Ternyata becak ini tinggi sekali ya”, ujarnya kepada media yang sempat menarik perhatian masyarakat yang melintas di jalan Malioboro.
Warga Antusias Menyalami Din Syamsudin
Pada saat pawai melewati Malioboro, Din Syamsudin ikut dalam rombongan dengan menaiki becak paling depan, warga kota Yogyakarta yang menyadari dalam pawai tersebut ada Din Syamsudin langsung menghampiri Ketua Umum PP Muhammadiyah asal Bima, NTB itu untuk bersalaman dan mengucapkan salam. (dzar)
Tags: MPM, becak, kota yogyakarta, din syamsudin, pawai
Arsip Berita