Muhammadiyah Hadirkan Islam yang Rahmatan Lil Alamin
Dibaca: 286
MUHAMMADIYAH.OR.ID, KULUR – Ketua Pimpinan Wilayah Muhammadiyah (PWM) Maluku Abdul Haji Latua mengatakan bahwa Muhammadiyah dalam gerak dakwahnya tidak pernah memihak satu golongan atau kelompok tertentu.
“Muhammadiyah bekerja tidak hanya untuk satu golongan, karena Muhammadiyah selalu berkomitmen untuk menghadirkan islam yang rahmatan lil alamin,” tutur Abdul ketika ditemui dalam penutupan kegiatan ekspedisi ketiga Lazismu untuk Maluku pada Jumat (14/9) di Lapangan Desa Kulur, Saparua, Maluku Tengah.
Abdul mencontohkan Muhammadiyah di Nusa Tenggara Timur (NTT) yang mendirikan kampus dan 70% mahasiswanya ialah non muslim.
“Lembaga pendidikan Muhammadiyah selalu terbuka untuk siapa saja, tanpa membedakan suku, ras, agama, dan golongan, karena yang utama bagi Muhammadiyah ialah bagaimana mencerdaskan kehidupan bangsa,” imbuh Abdul.
Berkaitan dengan program ekspedisi Lazismu untuk Maluku, Abdul berharap kegiatan tersebut akan terus berlanjut dan berkembang.
“Semoga kegiatan seperti ini bukan yang terakhir kali, dan akan terus berlanjut, oleh karena itu kami memohon dukungan semua pihak untuk turut andil bersama-sama Lazismu dalam memberikan kontribusi untuk kesejahteraan masyarakat, khususnya yang ada di Maluku,” pungkas Abdul.
Tags:
Arsip Berita