Tingkatkan Kekompakan Jamaah, KBIH Muhammadiyah Jepara Gelar Outbond
Dibaca: 330
MUHAMMADIYAH.ID, JEPARA - Kelompok Bimbingan Ibadah Haji Muhammadiyah (KBIHM) Jepara bekerjasama dengan Muhammadiyah Disaster Manajamen Centre (MDMC) Jepara mengadakan outbond guna melatih kekompakan, pada Ahad (20/1) di Lapangan SMP Negeri 1 Mayong.
Hanbali, pembimbing KBIHM Jepara mengatakan, kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kekompakan antar jamaah.
“Berkaca pada pengalaman tahun sebelumnya, masih didapati jamaah haji belum kompak dan kurang kerjasama dengan jamaah lainnya, semoga kegiatan ini berhasil untuk meningkatkan kekompakan,” tambahnya.
Kemudian Roy Alfiantoro, Ketua MDMC Jepara mengatakan bahwa timnya bersedia untuk mengadakan pelatihan kekompakan untuk siapapun.
“Tim outbound MDMC Jepara membuka kerjasama dengan berbagai pihak dalam penyelenggaran acara luar ruang, kami menyiapkan berbagai permainan yang dapat melatih kekompakan dan kemandirian,” tambahnya.
Sedikitnya ada 8 permainan dalam outbound kali ini, diantaranya trust fall, lucky luck, puzzle, jaring pensil, gandeng tangan, bola buta dan lain sebagainya. (nisa)
Sumber: Arief
Tags:
Arsip Berita