Jelang Pembukaan, Walikota Bengkulu Gelar Dinner Reception Tanwir Muhammadiyah 2019
Dibaca: 266
MUHAMMADIYAH.ID, BENGKULU -- Menjelang pembukaan sidang Tanwir Muhammadiyah tahun 2019, Walikota Bengkulu Helmi Hasan menggelar jamuan makan malam di Kantor Balai Kota Bengkulu, Kamis (14/2).
Dalam sambutannya Helmi mengatakan, Ibu Fatmawati menjadi salah satu pioner kebangsaan dan kebanggaan Bengkulu yang juga salah satu kader terbaik 'Aisyiyah yang berjuang membantu kemerdekaan Indonesia dengan menjahit bendera kebangsaan Indonesia.
Sehingga menurutnya, Bengkulu adalah kota sejarah yang juga kental dengan Muhammadiyah. "Tentu kami sangat bersyukur karena dipercaya mengambil peran dalam membantu kesuksesan sidang Tanwir Muhammadiyah. Terimakasih atas kunjungan dan kehadirannya ke kota Bengkulu. Semoga menjadi ladang amal dan ibadah bagi kita semua,'' ungkapnya.
Ahmad Dasan Rektor Universitas Muhammadiyah Bengkulu juga berterimakasih kepada seluruh pihak yang telah membantu terselenggaranya Tanwir Muhammadiyah di bengkulu.
"Kami mengucapkan terimakasih kepada seluruh pihak yang telah membantu. Sampai kami akhirnya bisa memproduksi seragam muktamar seluruh peserta dan anggota Tanwir Muhammadiyah digratiskan oleh panitia," ujarnya.
"Alhamdulillah sampai malam hari ini semua peserta sudah hadir dan besok siap melaksanakan pembukaan sidang tanwir ini. Kalau sidang tanwir ini nantinya dinilai sukses kami mohon diri untuk dipercaya sebagai tuan rumah muktamar," imbuhnya.
Kegiatan tersebut dihadiri para peserta Tanwir Muhammadiyah dari seluruh Indonesia, Ketua Umum PP Muhammadiyah Haedar Nashir, Mentri Pendidikan dan Kebudayaan Muhadjir Effendy, dan Ketua MPR RI Zulkifli Hasan. (Syifa)
Tags: muhammadiyah,tanwir,bengkulu
Arsip Berita