MDMC Sigap Respon Bencana Banjir di Samarinda
Dibaca: 262
MUHAMMADIYAH.ID, SAMARINDA – Banjir yang melanda Kota Samarinda sejak Sabtu (8/6) akibat tingginya curah hujan menjadi perhatian banyak pihak, apalagi kini banjir telah meliputi tiga wilayah kecamatan yang sebelumnya hanya wilayah kecamatan Samarinda Utara.
Banjir juga berdampak lebih dari 17 ribu jiwa di sejumlah kawasan di wilayah Kota Samarinda, Kalimantan Timur, hingga Selasa Sore 11 Juni 2019. (Sumber data: BPBD, PMI dan Tim MDMC Samarinda) Ikut dalam merespon tersebut, Muhammadiyah Disaster Management Center (MDMC) Kota Samarinda sudah tanggap dan mendirikan posko sejak pertama terjadinya banjir. Hal ini seperti diungkapkan Eko Deddy Navianto, Bidang Kesehatan Pemuda Muhammadiyah Kota Samarinda.
“Melalui MDMC kami sudah melakukan bantuan evakuasi, psikolosial buat pengungsi, menyalurkan bahan logistik berupa pangan mentah, nasi bungkus, serta medis,” jelas Eko melalui keterangannya pada Redaksi Muhammadiyah.id, pada Selasa (11/6).
Eko menjelaskan pihaknya melalui MDMC telah mendirikan 3 posko yaitu 1 posko untuk koordinasi yang berada di Perum Puspita, Bengkuring. Dan pos pelayanan 2 dan 3 yang berada di Jl. Pemuda no.3-4 Kota Samarinda.
Kepala Pos Koordinasi ini pun berharap banjir yang terjadi di Kota Samarinda ini segera mereda agar dampak yang ditimbulkan tidak meluas ke daerah lain.
Adapun yang terlibat dalam respon benjir oleh MDMC Samarinda adalah Pemuda Muhammadiyah Kaltim dan Samarinda, KOKAM, IPM, DPD IMM Kaltim, Universitas Muhammadiyah Kaltim dan Muhammadiyah Samarinda Utara. (Andi)
Tags:
Arsip Berita