Muhammadiyah - Persyarikatan Muhammadiyah

Muhammadiyah
.: Home > Berita > Keseruan Wisuda TK ABA Kairo yang ke 9

Homepage

Keseruan Wisuda TK ABA Kairo yang ke 9

Selasa, 25-06-2019
Dibaca: 186

MUHAMMADIYAH.ID, KAIRO – TK Aisyiyah Bustanul Athfal (TK ABA) Cabang Kairo telah sukses melangsungkan puncak tahunan Wisuda Siswa dan Pentas seni yang ke-9, pada Sabtu (22/6). Acara yang mengusung tema “Alam dan Sahabatku” ini berlangsung di Aula K.H. Ahmad Dahlan Markaz Dakwah Muhammadiyah, District 9, Nasr City, Kairo.

Acara ini turut dihadiri oleh seluruh siswa TK ABA Kairo, dewan guru dan wali murid. Selain itu juga, turut hadir Helmi Fauzi, Duta Besar Indonesia untuk Kairo, Usman Syihab, Atase Pendidikan dan Kebudayaan KBRI Kairo, Darma Wanita Persatuan KBRI Kairo, Kepala Sekolah Indonesia Kairo, Ketua Wihdah-PPMI, serta organisasi keputrian di Lingkungan Masyarakat Indonesia di Mesir dan tamu dari Angkatan Belia Malaysia (ABIM) Mesir.

Dalam sambutannya Helmi Fauzi, Duta Besar Indonesia untuk Kairo mengapresiasi adanya TK ABA Kairo. Menurutnya, adanya TK ABA Kairo penting bagi anak-anak usia golden age untuk menanamkan nilai-nilai adab yang moderat dan rahmatan lil alamin.

“Semoga anak-anak ini tumbuh menjadi lebih matang dan pinter untuk melanjutkan studi pada jenjang berikutnya,” ucapnya.

Adapaun jumlah  siswa yang di wisuda tahun ini sebanyak tujuh peserta didik. Jumlah ini merupakan peningkatan dari sebelumnya yang hanya tiga orang. Acara ini pun dimeriahkan dengan penampilan peserta didik lain yaitu menampilkan seni diantaranya; Parade kostum sayur, parade hafalan al-Qur'an, lagu religi, puitisasi al-Qur'an, tari angsa, tari kelinci, tari gundul pacul, dongeng ‘Ayam Jago yang Sombong’ lalu diakhiri dengan penampilan seluruh murid mempersembahkan tarian dengan lagu ‘Kasih Ibu’. (Andi)

Sumber: Aidatuz Zakiyah

 

 

 

 


Tags:
facebook twitter delicious digg print pdf doc Kategori:



Arsip Berita

Berita

Agenda

Pengumuman

Link Website