Muhammadiyah - Persyarikatan Muhammadiyah

Muhammadiyah
.: Home > Berita > Program Lumbung Pangan Lazismu Diapresiasi Masyarakat

Homepage

Program Lumbung Pangan Lazismu Diapresiasi Masyarakat

Kamis, 16-04-2020
Dibaca: 109

MUHAMMADIYAH.ID, MAGELANG – Adanya kebijakan pembatasan sosial dalam aktifitas keseharian menyebabkan berkurangnya mobilitas masyarakat yang akhirnya berdampak pada persoalan ekonomi. Aktifitas warga terutama yang terkait dengan pekerjaan ikut terpengaruh, yang berdagang menjadi sepi pembeli dan yang petani kesulitan menjual produk pertaniannya ditambah dengan biaya produksi tanam yang meningkat.

Warga masyarakat di Dusun Selo Merah, Desa Banyudono, Kecamatan Dukun, Kabupaten Magelang Jawa Tengah merasa bersyukur dan berterimaksih atas bantuan bahan pangan yang diberikan Lazismu (Lembaga Amil Zakat Infaq dan Shadaqah Muhammadiyah) melalui program lumbung pangan.

“Kami seluruh warga merasa bersyukur dan mengucapkan terima kasih kepada pihak – pihak yang telah memberikan bantuannya melalui program lumbung pangan LazismU,” kata Darsono (60) salah satu warga Dusun Selo Merah. 

Darsono menambahkan bahwa bantuan berupa kebutuhan bahan pangan ini sangat berarti karena dapat membantu meringankan beban ekonomi khususnya pada saat penghasilan sebagian besar masyarakat menurun akibat kebijakan pembatasan sosial sejak munculnya wabah Corona Virus Disease (Covid-19) ini. 

LazisMu Dukun, Nursahid Muslim mengatakan LazisMu Kabupaten Magelang melalui Kantor layanan (KL) Lazismu Dukun memberikan bantuan kepada warga dusun yang berjarak 12 kilometer dari puncak Gunung Merapi tersebut berupa beras, gula pasir, minyak goreng, mie instan dan lauk pauk kepada warga masyarakat terdampak dengan basis rumah tangga atau kepala keluarga (KK).

“Dari 175 KK yang ada di Dusun Selo Merah, untuk saat ini ada 100 KK yang diberi bantuan,” ungkapnya, Rabu (15/4).

“Mudah – mudahan dengan adanya bantuan ini mendorong tumbuhnya jiwa solidaritas dan kemanusiaan diantara sesama, kelompok warga yang mampu membantu warga lain yang tidak mampu, semoga bencana wabah covid-19 ini dapat memperkuat kebersamaan dalam setiap menghadapi serta menyelesaikan problematika kehidupan di masyarakat,” imbuhnya.

Alumnus Universitas Islam Negeri (UIN) Sunan Kalijaga Yogyakarta ini menambahkan bahwa pemberian bantuan kebutuhan pangan ini akan terus dilakukan kepada kelompok rumah tangga yang terdampak lainnya.

“LazisMu siap menyalurkan bantuan dari para donatur baik berupa barang kebutuhan pangan, uang maupun barang lainnya. Untuk donasi barang selain bahan pangan akan dilakukan proses lelang, hasil penjualannya akan dibelikan bahan pangan,” pungkasnya. (Syifa)

Sumber : Handy SN 

 


Tags:
facebook twitter delicious digg print pdf doc Kategori:



Arsip Berita

Berita

Agenda

Pengumuman

Link Website