Muhammadiyah - Persyarikatan Muhammadiyah

Muhammadiyah
.: Home > Berita > UHAMKA Distribusikan Infaq Mahasiswa Pada Kegiatan Muhammadiyah

Homepage

UHAMKA Distribusikan Infaq Mahasiswa Pada Kegiatan Muhammadiyah

Minggu, 30-12-2012
Dibaca: 3390

 

Jakarta- Pada tanggal 26 Desember 2012, Universitas Muhammadiyah Prof. DR. HAMKA mendistribusikan infaq mahasiswa tahun 2011/2012 senilai 144 Juta.  Pendistribusian Infaq tersebut dilakukan di kampus UHAMKA, Jl. Limau II, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan. Pendistribusian infaq kepada pihak pihak yang terkait dilakukan oleh Wakil Rektor II, Dr. H. Pudjo Sumedi, AS., SE., M.Ed. 

Pendistribusian Infaq mahasiswa ini merupakan kegiatan rutin yang dilaksanakan oleh UHAMKA berdasarkan SK Rektor No. 282/H.02/2007. Untuk tahun ini ada peningkatan  jumlah infaq mahasiswa. Kalau tahun sebelumnya  terkumpul infaq sebesar 132 juta dari 11 ribu mahasiswa aktif, maka pada tahun 2011/2012 diperoleh 144 juta yang berasal dari 12 ribu mahasiswa aktif dikali Rp 1000,- dikalikan 12 bulan. 

Pendistribusian infaq mahasiswa ini alokasinya sebagai berikut : Pimpinan Pusat Muhammadiyah 20%, Pimpinan Wilayah Muhammadiyah DKI 25%, Pimpinan Daerah Muhammadiyah Jakarta Selatan 15%, Pimpinan Daerah Muhammadiyah Jakarta Timur 10%, Pimpinan Cabang Muhammadiyah Kebayoran Baru 8%, Pimpinan Cabang Muhammadiyah Ciracas 4%, Pimpinan Cabang Muhammadiyah Duren Sawit 2%, Pimpinan Cabang Muhammadiyah  Matraman 1%, dan LPZIS UHAMKA 15%.

Pendistribusian Infaq ini biasanya dilakukan pada bulan Oktober, namun karena kesibukan UHAMKA dalam rangka mempersiapkan Milad Satu Abad Muhammadiyah, dan juga kegiatan Wisuda UHAMKA, maka baru hari ini infaq tersebut dapat didistribusikan. Kegiatan ini merupakan komitmen UHAMKA untuk maju bersama Persyarikatan. (istinurr/BKHP)


Tags: muhammadiyah infaq UHAMKA amal usaha persyarikatan
facebook twitter delicious digg print pdf doc Kategori: universitas prof.dr HAMKA



Arsip Berita

Berita

Agenda

Pengumuman

Link Website