Muhammadiyah - Persyarikatan Muhammadiyah

Muhammadiyah
.: Home > Berita > Pelantikan Kapolri Jendral Tito, Ini Kata Ketum PP Muhammadiyah

Homepage

Pelantikan Kapolri Jendral Tito, Ini Kata Ketum PP Muhammadiyah

Rabu, 14-07-2016
Dibaca: 1884

LAMONGAN, MUHAMMADIYAH.OR.ID – Ketua Umum Pimpinan Pusat Muhammadiyah, Haedar Nashir soal pelantikan Kapolri oleh Presiden RI Jokowi hari ini (13/7), mengatakan Kepala Kepolisian Republik Indonesia yang baru, Jenderal (Pol) Tito Karnavian  adalah sosok pimpinan polisi muda, cerdas, berilmu, serta insya Allah berintegritas dan berkarakter baik.

Kepercayaan masyarakat terhadap kinerja Polri saat ini masih belum membanggakan, Muhammadiyah sebagai wakil masyarakat mempercayakan hal tersebut kepada mantan Kepala BNPT itu. Banyak harapan dialamatkan ke pundak Jendral Tito untuk mereformasi kepolisian serta menjadi pilar penting penegakkan hukum yang transformatif.

“Saya percaya Pak Tito mampu menangkap aspirasi dan harapan positif itu untuk memimpin Polri. Jangan sampai kehilangan momentum atas gantungan harapan yang sangat tinggi itu,”ujar Haedar di Solokuro, Lamongan, Rabu Siang (13/7).

Haedar berharap Kapolri yang baru harus Bekerja dengan tulus, penuh pengabdian, rendah hati tetapi tegas dan  berintegritas. “Insya Allah rakyat dan banyak komponen bangsa dapat menjadi patner dalam penegakkan hukum dan menjadikan polisi sebagai kekuatan strategis bagi Indonesia Berkemajuan,”, terang Haedar. (mac) (dzar)

 


Tags: muhammadiyah, kapolri, jendral tito, polisi, indonesia, berkemajuan, terorisme
facebook twitter delicious digg print pdf doc Kategori: Berita Nasional



Arsip Berita

Berita

Agenda

Pengumuman

Link Website