Kegiatan Muhammadiyah Harus Mencerahkan dan Bermanfaat bagi Masyarakat
Dibaca: 383
MUHAMMADIYAH.OR.ID. KENDAL – PCM Limbangan menyelenggarakan prosesi pelantikan pada Ahad (22/1) di pendopo Kecamatan Limbangan Kendal. Dalam agenda tersebut, pelantikan dilakukan untuk PCM, PCA dan PCNA Limbangan.
Tampak berbeda dari pelantikan pada umumnya, PCM Limbangan juga menggelar lomba untuk anak-anak TK. Adapun jenis lombanya ialah lomba mewarnai, drum band dan gerak tari.
“Muhammadiyah perlu meningkatkan kepeduliannya terhadap anak – anak didik usia dini dengan kegiatan positif,” kata Candra Putra, ketua panitia pelantikan.
Sementara itu, Slamet Muhari, ketua PCM Limbangan mengatakan bahwa prosesi pelantikan merupakan tonggak untuk mengawali kegiatan-kegiatan persyarikatan yang bernuansa ibadah.
“Kami akan berusaha untuk menjadikan periode kepemimpinan lima tahun ke depan lebih dinamis dan memberi dampak positif terhadap organisasi dan masyarakat Limbangan pada umumnya,” kata Slamet.
Kemudian, Camat Limbangan, Widodo, mengajak seluruhwarga Muhammadiyah Limbangan untuk bersinergi dengan pemerintah kecamatan dalam melaksanakan kegiatan – kegiatan untuk kemaslahatan ummat.
“Kami berharap beberapa program Muhammadiyah Cabang Limbangan dalam pelaksanaan program kerjanya ada titik kesamaan dengan pemerintah, salah satunya adalah program desa online yang sedang digalakkan oleh Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Teringgal, dan Transmigrasi,” kata Widodo.
Sejalan dengan hal tersebut, wakil sekretaris PDM Kendal, Moh. Antono, meminta kepada jajaran PCM Limbangan dan ortomuntuk melaksanakan program yang memiliki dampak positif dan mencerahkan.
“Kegiatan yang ditampilkan oleh Muhammadiyah harus mencerahkan hati, pikiran dan kehidupan dalam rangka menuju masyarakat yang berkemajuan, tutup Antono. (nisa)
Kontributor: Abdul Gofur
Berita Daerah
Tags: muhammadiyah, kendal, masyarakat, umat,
Arsip Berita