Muhammadiyah - Persyarikatan Muhammadiyah

Muhammadiyah
.: Home > Berita > IPM SMA Muhammadiyah 1 Ketapang Gelar Gebyar IPM se- Kabupaten Ketapang

Homepage

IPM SMA Muhammadiyah 1 Ketapang Gelar Gebyar IPM se- Kabupaten Ketapang

Selasa, 24-01-2017
Dibaca: 499

 

MUHAMMADIYAH.OR.ID, KETAPANG Pimpinan Ranting Ikatan Pelajar Muhammadiyah (IPM) SMA Muhammadiyah 1 Ketapang, Kalimantan Barat  (Kalbar) mengadakan agenda tahunan, yakni Gebyar IPM se-Kabupaten Ketapang. Agenda ini dilaksanakan di SMA Muhammadiyah 1 Ketapang sejak tanggal 13hingga 21 Januari 2017. Tujuan diadakannya agenda ini adalah memperkenalkan Ikatan Pelajar Muhammadiyah kepada pelajar di luar sekolah Muhammadiyah, sehingga kedepan IPM Ketapang dapat menghasilkan kader IPM di luar sekolah Muhammadiyah.

Eksistensi SMA Muhammadiyah 1 Ketapang sangat diminati oleh pelajar Kabupaten Ketapang yang ingin meneruskan ke jenjang SMA, oleh karena itu sekolah dan seluruh kader IPM Kabupaten Ketapang bahu membahu berupaya meningkatkan eksistensi sekolah tersebut. Salah satunya dengan mengadakan suatu kegiatan besar yang diharapkan mampu mengembangkan daya kreatif serta ketertarikan terhadap IPM bagi pelajar-pelajar yang ada di lingkungan eksternal SMA Muhammadiyah. 

“Dengan diadakannya agenda gebyar IPM ini, semoga menjadi sinyal positif bagi seluruh kader-kader IPM di kabupaten Ketapang untuk terus bersemangat dalam menjalankan amanah,” ujar Afriyandi Nur Huda, Ketua Umum PD IPM Kabupaten Ketapang. 

Lanjut Afriyandi, semoga kegiatan ini menjadi salah satu ajang promosi, meningkatkan daya tarik, dan meningkatkan kredibilitas sekolah Muhammadiyah di Kabupaten Ketapang.”Target kami tentunya menghasilkan kader-kader IPM, baik dari sekolah Muhammadiyah maupun sekolah diluar Muhammadiyah,” terangnya.

Di agenda Gebyar IPM ini terselenggara beberapa cabang perlombaan diantaranya Volley Mix, Duta IPM, English Speaking Contest, Tari Melayu, Qasidah, Da’i/Da’iah, dan Senam Gemu Famire (sebuah tarian yang berasal dari Daerah Kupang, Nusa Tenggara Timur).

Peserta terdiri dari pelajar SMP dan SMA se-Kabupaten Ketapang, dan acara ini didukung didukung penuh oleh Pimpinan Daerah MuhammadiyahKetapangdan SMA Muhammadiyah 1 Ketapang.

Wakil Kepala SMA Muhammadiyah 1 Ketapang, Atiek Megawati berharap dengan terselenggaranya tersebutkualitas IPM akan semakin meningkat dan menunjukkan bahwa sekolah Muhammadiyah dapat bersaing.

Dengan bertemakan “Menggerakkan Daya Kreatif Menuju Pelajar Berkemajuan”, Gebyar IPM Ketapang diharapkan mampu berperan mencetak generasi pelajar yang berdikari dan mampu menghadapi tantangan perkembangan zaman, khususnya kemajuan teknologi dan informasi yang begitu pesat. (adam)

 

Kontributor : Tio

 


Tags: muhammadiyah, ipm, gebyar
facebook twitter delicious digg print pdf doc Kategori: daerah



Arsip Berita

Berita

Agenda

Pengumuman

Link Website