Muhammadiyah - Persyarikatan Muhammadiyah

Muhammadiyah
.: Home > Berita > Geliatkan Dakwah dengan Halaqoh Mubaligh Muhammadiyah

Homepage

Geliatkan Dakwah dengan Halaqoh Mubaligh Muhammadiyah

Senin, 06-03-2017
Dibaca: 566

 

MUHAMMADIYAH.OR.ID, PURWOREJO– Majelis Tabligh dan Dakwah Khusus Pimpinan Daerah Muhammadiyah Kabupaten Purworejo terus memaksimalkan peran mubaligh dengan agenda rutinnya yaitu Halaqoh Mubaligh Muhammadiyah. Satu dari agenda itu adalah membahas tema “zakat, infaq dan shodaqoh” pada Jumat (3/3).

“Adanya forum Halaqoh Mubaligh Muhammadiyah ini didedikasikan bagi para mubaligh Muhammadiyah Kabupaten Purworejo sehingga ada persamaan persepsi mengenai materi-materi yang didakwahkan kepada umat. Dan juga sekaligus sebagai sarana belajar bagi mubaligh muda Muhdammadiyah.”, Ungkap Rofiq Nurhadi, selaku Ketua Mejelis Tabligh dan Dakwah Khusus PDM Purworejo.

Lebih lanjut Rofiq Nurhadi mengatakan bahwa dengan adanya halaqoh mubaligh rutin ini diharapkan mubaligh Muhammadiyah bisa membentuk korps Mubaligh Muhammadiyah dan tersusun struktur organisasinya. Kemudian, hasil materi yang telah dibahas dari masing-masing halaqoh Mubaligh akan dijadikan buku sebagai pegangan ataupun panduan mubaligh,” ungkapnya.

Acara yang berlangsung di ruang Seminar Universitas Muhammadiyah Purworejo (UMP) yang diikuti oleh perwakilan mubaligh dari masing-masing Pimpinan Cabang Muhammadiyah se-Kab. Purworejo, Guru Al-Islam Kemuhammadiyah di masing-masing AUM, perwakilan Majelis dan Lembaga, perwakilan Ortom tingkat daerah serta para santri Pesantren mahasiswa Universitas Muhammadiyah Purworejo (UMP) ini diisi oleh Anshori yang berasal dari Pimpinan Cabang Muhammadiyah (PCM) Bayan. (nisa)

Kontributor: Andi Mahfuri 


Tags: muhammadiyah, dakwah, halaqoh
facebook twitter delicious digg print pdf doc Kategori: daerah



Arsip Berita

Berita

Agenda

Pengumuman

Link Website