Muhammadiyah - Persyarikatan Muhammadiyah

Muhammadiyah
.: Home > Berita > Cetak Wirausaha Kompeten, ‘Aisyiyah Sumbar Bentuk Sekolah Wirausaha

Homepage

Cetak Wirausaha Kompeten, ‘Aisyiyah Sumbar Bentuk Sekolah Wirausaha

Selasa, 21-03-2017
Dibaca: 315

 

MUHAMMADIYAH.OR.ID, PADANG - PW 'Aisyiyah Sumatera Barat (Sumbar) mengadakan Sosialisasi Sekolah Wira Usaha (SWA) kepada PD Aisyiyah Se-Sumbar di Aula Pimpinan Wilayah Aisyiyah Sumbar pada Ahad (19/3). Bertujuan untuk sebagai media belajar tentang ilmu kewirausahaan yang dapat menjadi bekal tumbuhnya kemandirian ekonomi perempuan.

Ketua PW Aisyiyah Sumbar, Meiliarni Rusli mengatakan Sekolah Wira Usaha (SWA) membuat terobosan di bidang kewirausahaan. Lembaga otonom ini akan membuka Sekolah Wirausaha Aisyiyah (SWA) yang bertujuan sebagai pembelajaran bagi pengusaha sukses, pencetak lapangan kerja dengan semangat kemandirian dan pemberdayaan anggotanya.

"Sekolah ini dibuka untuk kader ‘Aisyiyah Sumbar, yang selanjutnya dilanjutkan di tingkat kabupaten/kota se-Sumbar, " ungkapnya.

Lebih lanjut Meiliarni mengatakan bahwa SWA didirikan sebagai wadah bagi warga untuk belajar mendapatkan ilmu berwirausaha yang dapat langsung langsung diterapkan serta mendapat pendampingan dari pengusaha sukses.

"Materi yang diajarkan dalam SWA yaitu membangun jiwa wirausaha, merancang usaha, mengelola usaha, membangun jaringan pemasaran, kunjungan dan mentoring usaha boga, butik, kerajinan, event organizer, dan industri kreatif," katanya

Lanjutnya, kegiatan ini juga merupakan tindak lanjut dari MoU antara Aisyiyah Sumbar dengan CEO PT. Paragon International Tbk yang memproduksi kosmetik Wardah Nurhayati Subakat pada HariMu di Padang Panjang lalu. Selain itu, kegiatan ini juga akan dikolaborasikan dengan Jaringan Saudagar Muhammadiyah Minangkabau yang sudah terbentuk. (nisa)

Kontributor: Nurrahmad


Tags: muhammadiyah, 'aisyiyah, wirausaha, sekolah
facebook twitter delicious digg print pdf doc Kategori: daerah



Arsip Berita

Berita

Agenda

Pengumuman

Link Website