Kamis, 16 Januari 2025
Home/ Berita/ UMY Siap Jadi Tuan Rumah PIMNAS 2012

UMY Siap Jadi Tuan Rumah PIMNAS 2012

 

Yogyakarta- Saat ini adalah saatnya siswa dan mahasiswa berkarya. Karya dan prestasi adalah dua hal yang wajib untuk diusahakan oleh kaum muda. Bagaimana pun juga, usia muda adalah saatnya menorehkan prestasi dan kebanggaan. Dengan selalu berkarya, maka pemuda akan memanfaatkan waktu mereka untuk hal-hal yang positif. Bila karya tersebut dapat membuahkan prestasi, pada akhirnya akan menjadi nilai lebih bagi para siswa SMA mau pun mahasiswa.

 

 

Hal tersebut disampaikan oleh Sri Sudarsi, SS, M.InT., salah satu panitia lomba Non PKM PIMNAS 25, saat ditemui di Kampus Terpadu UMY, Rabu (20/6) saat diskusi terbatas “20 Hari Menjelang PIMNAS”. PIMNAS atau Pekan Ilmiah Mahasiswa Nasional sendiri adalah sebuah ajang kompetisi Karya Ilmiah Mahasiswa se-Indonesia, yang bukan hanya akan melibatkan peserta dari mahasiswa, tetapi juga siswa SMA, baik negeri mau pun swasta.

 

Menurut Darsi, PIMNAS menjadi ajang yang diperhitungkan dan penting untuk diikuti oleh siswa SMA, karena di dalamnya peserta akan berkompetisi dengan peserta lain dari seluruh daerah di Indonesia. “Mereka akan beradu kemampuan dengan siswa dari daerah yang berbeda-beda, sehingga tingkat kompetisinya tinggi. Bila berhasil meraih prestasi, tentu akan sangat membanggakan untuk siswa, guru, sekolah, juga keluarganya,” terang Darsi.

 

 

Perlombaan yang dapat diikuti oleh para siswa SMA/sederajat saat PIMNAS ke 25 di UMY, lanjut Darsi, ada berbagai macam kategori. “Siswa SMA dapat mengikuti berbagai perlombaan yang ada. Lomba yang disiapkan yakni Lomba Kaligrafi, Lomba Karikatur, Lomba Mural, Cerdas Cermat Bahasa Jepang, Pidato Bahasa Arab, dan Karaoke Lagu Berbahasa Jepang. Siswa dapat mengikuti perlombaan sesuai minat masing-masing. Dengan mengangkat tema-tema tertentu pada setiap kategori lombanya, diharapkan para siswa SMA dapat mempersiapkan diri sedini mungkin untuk siap menjadi muda dan mendunia, menguasai berbagai keterampilan dan bahasa asing. Selain untuk siswa, perlombaan lain untuk mahasiswa juga ada, seperti Lomba Fotografi, Debat Bahasa Arab, serta Debat Bahasa Inggris ” lanjut Darsi.

 

 

Keterangan lengkap mengenai perlombaan, masih menurut Darsi, sudah disediakan lengkap baik offline mau pun online. “Bisa datang langsung ke UMY, atau mengakses informasi secaraonline di pimnas.umy.ac.id, pendaftaran dibuka pada 13 Juni sampai 5 Juli 2012. Khusus untuk Lomba Fotografi, peserta tidak harus datang ke UMY namun mereka bisa mengirimkan karya foto. Karya tersebut sudah harus sampai di meja panitia di UMY paling lambat hari Sabtu, 7 Juli 2012 pukul 17.00 WIB. Sedangkan pendaftaran lomba Karikatur dan Kaligrafi, dibuka sampai 9 Juli 2012,” pungkasnya.(mac)

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *