Kamis, 16 Januari 2025
Home/ Berita/ PP Muhammadiyah Lantik Direksi Baru RS PKU Muhammadiyah Yogyakarta dan Gamping

PP Muhammadiyah Lantik Direksi Baru RS PKU Muhammadiyah Yogyakarta dan Gamping

MUHAMMADIYAH.OR.ID, SLEMAN -- RS PKU Muhammadiyah Kota Yogyakarta bersama RS PKU Muhammadiyah Gamping mengadakan Pelantikan Direksi masa jabatan 2017 hingga 2021. Bertempat di Hall Convention Gedung Skill Lab rumah sakit PKU Muhammadiyah Gamping, pelantikan sekaligus pengambilan sumpah jabatan tersebut dipimpin oleh Ketua Pimpinan Pusat Muhammadiyah Agus Taufiqurrahman.

Dalam sambutanya, Agus Taufiqurrahman menyampaikan dua hal yang perlu diperhatikan dalam menjadi pemimpin. Pertama, kepemimpinan atau jabatan itu jangan diminta, sebab jika demikian, maka justru kehancuran yang akan diperolehnya. Kedua, jika diamanahi kepemimpinan atau jabatan, maka jangan menolak.

“Lakukanlah yang terbaik, dan saya yakin, melihan tim direksi yang solid, PKU Muhammadiyah akan semakin maju di masa yang akan datang,” ucapnya.

Terlantik sebagai direktur utama rumah sakit PKU Muhammadiyah Yogyakarta Moh Komarudin. Turut mendampinginya Pipiet Setyaningsih direktur 1, Indria Nehriasari direktur 2, dan Moh Isnawan direktur 3. Sedang sebagai direktur utama rumah sakit PKU Muhammadiyah Gamping Ahmad Faesol, direktur 1 Adnan Abdullah, direktur 2 Ekorini Lisyowati, dan direktur 3 Indria Nehriasari.

Moh Komarudin Direktur RS PKU Muhammadiyah Yogyakarta menyampaikan rasa terimakasihnya karena sudah diberi kepercayaan dan amanah untuk mengembangkan rumah sakit.

"Jabatan yang diamanahkan kepada kamu adalah bentuk tanggung jawab dan kewajiban yang harus dilaksanakan bersama. Bagaimanapun lembaga ini adalah amal usaha tertua milik Muhammadiyah di Indonesia," jelasnya. 

Ia juga mengatakan bahwa tuntutan rumah sakit pun semakin besar, entah dari sektor pelayanan terhadap masyarakat, regulasi pemerintah, peralatan tumah sakit yang semakin berkembang, aturan perpajakan, dan masih banyak lagi.

"Untuk itu saya mengajak jajaran direksi terpilih untuk bahu membahu memajukan RS PKU Muhammadiyah untuk menjadi lebih baik," tutupnya.

Turut hadir dalam acara tersebut Sekretaris PP Muhammadiyah Agung Danarto, Rektor Universitas Ahmad Dahlan (UAD) Yogyakarta Kasiyarno, dan Rektor Universitas Aisyiyah Yogyakarta (Unisa) Warsiti. (Syifa)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *