Kamis, 16 Januari 2025
Home/ Berita/ Geliat Dakwah ‘Aisyiyah Magelang

Geliat Dakwah ‘Aisyiyah Magelang

MUHAMMADIYAH.ID,MAGELANG – Pimpinan Daerah ‘Asiyiyah (PDA) Kabupaten Magelang terus menggeliatkan dan memasifkan dakwahnya dengan mendirikan ‘Aisyiyah dikawasan minoritas muslim. Hal ini dilakukan dengan memulai mendirikan pimpinan Ranting ‘Aisyiyah Kenalan dan pimpinan cabang ‘Asiyiyah Pakis, pada Ahad (28/10) yang bertempat di Masjid Darur Rohman Dusun Kenalan.

Seperti yang dituturkan Sudarnomo, Ketua Pimpinan Cabang Muhammadiyah Pakis. “Komposisi agama yang dipeluk warga Dusun Kenalan adalah 7 % Islam dan 93 % Nasrani. Di sini pun Gereja dan Masjid saling berhadapan, berdekatan, dan bersanding baik dengan latar belakang bentangan alam yang indah,”jelasnya.

Nur Aisiyati, Ketua Majelis Pembinaan Kader PDA Kabupaten Magelang dalam sambutannya mengatakan, “Setelah terbentuk ranting ‘Aisyiyah di Kenalan kami pun mendirikan cabang ‘Aisyiyah Pakis. Dan ini merupakan pendirian cabang terakhir ‘Aisyiyah di Kabupaten Magelang,” sambutnya.

“Semoga kedepan gerakan dakwah ‘Aisyiyah benar-benar menyeru dakwah amar makruf dan nahi mungkar yang baik secara intensif sehingga manfaatnya dirasakan betul oleh masyarat,” sambutnya saat memotivasi pengurus ‘Aisyiyah yang baru dilantik. (Andi)

Sumber: Siti Nurhayati

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *