MUHAMMADIYAH.ID, YOGYAKARTA – Adanya perumpamaan di dalam Al-Qur’an adalah bukti kekuasaan Allah SWT. Hal itu di sampaikan oleh Yunahar Ilyas, Ketua PP Muhammadiyah dalam Pengajian Tarjih ke-32 Majelis Tarjih dan Tajdid PP Muhammadiyah, pada Rabu (30/1) di Serambi Majid Gede Kauman yang membahas materi Tafsir At-Tanwir Muhammadiyah surah Al- Baqarah ayat 26-28.
“Adanya perumpamaan dalam Al-Qur’an adalah bukti-bukti kekuasaan Allah SWT yang mengandung hikmah,” tutur Yunahar.
Menurut Yunahar, disebutkan dalam QS Al-Baqarah ayat 26 adanya sebuah nyamuk itupun memiliki hikmah tersendiri. Seperti yang diteliti oleh para ahli bahwa adanya nyamuk yang menghisap darah itu hanyalah nyamuk betina, karena ia hendak mencari darah yang mempunyai kandungan protein.
Padahal kalau kita memahami perumpamaan itu dan diciptakannya makhluk-makhluk kecil mempunyai manfaat, termasuk adanya nyamuk yang menjadi kajian para ilmuan.
“Karena itulah beruntung bagi mereka yang masih digigit nyamuk, itu tandanya tidak ada penyakit tertentu, karena nyamuk hanya mengigit orang yang sehat,” ungkapnya di depan para jamaah pengajian. (Andi)