Kamis, 16 Januari 2025
Home/ Berita/ PCIM Kairo Tingkatkan Kemampuan Menulis Kader

PCIM Kairo Tingkatkan Kemampuan Menulis Kader

MUHAMMADIYAH.ID, KAIROTingkatkan kemampuan dibidang kepenulisan dan jurnalistik, Pimpinan Cabang Istimewa Muhammadiyah (PCIM) Kairo, adakan pelatihan dasar kepenulisan bagi warga/kader PCIM Kairo.

Dikutip melalui keterangan pers yang diterima tim Muhammadiyah.id pada Rabu (27/2), Ahmad Faisal, Pimpinan Umum Majalah Sinar Muhammadiyah mengatakan, kesempatan ini selain untuk memperkuat kemampuan kru, juga sebagai wadah kader PCIM untuk mengetahui cara kepenulisan yang benar dan iformatif.

Selain itu, diadakannya acara ini sebagai bekal untuk persiapan mengejar target pencetakan majalah Sinar Muhammadiyah dalam periode satu tahun ini.

“Dalam jangka waktu satu tahun ini, kami menargetkan minimal enam kali penerbitan hingga bulan februari mendatang.” Ucap Faisal

Sedangkan untuk pelatihan kepenulisan, PCIM Kairo menghadirkan Imazahra Fatimah seorang yang telah berhasil berkarya dalam bidang kepenulisan. Dalam pemaparannya, Fatimah memberikan kunci untuk bisa terus produktif dan akif menulis. Yaitu dengan sering membaca banyak buku, menurutnya membaca buku merupakan langkah awal bagi para penulis.

“Saya yang berdiri di depan kawan-kawan semua ini adalah hasil dari rangkaian proses yang telah terjadi 10 hingga 15 tahun yang lalu. Saya telah membaca banyak buku dan melahirkan banyak tulisan, semua itu adalah proses yang dimulai dari nol, jadi untuk kawan-kawan semua, tetaplah semangat dan jangan pernah berhenti untuk berusaha.” Urai Fatimah.

Acara yang diselenggarakan pada hari Jum’at (22/2) di Aula Markaz Dakwah Muhammadiyah, Hay Tasi’ ini sekaligus dilakukan pelantikan kru Majalah Sinar Muhamamdiyah periode 2019-2020. Majalah Sinar Muhammadiyah sendiri merupakan media informasi yang berada dibawah kepengurusan PCIM Kairo. (a'n)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *