MUHAMMADIYAH.ID, BANTUL— Kwartir Daerah (Kwarda) Gerakan Kepanduan Hizbul Wathan (WH) Bantul berikan penghargaan kepada sebanyak 22 Kaum Pendidikan, penghargaan tersebut diberikan kepada pimpinan Kaum tingkat sekolah dasar sampai sekolah menengah atas Muhammadiyah se-Kabupaten Bantul pada Jum’at (20/9), penghargaan tersebut sebagai apresiasi atas pengabdian yang mereka lakukan.
Penyematan lencana dan penghargaan tersebut diberikan kepada 22 pimpinan Qabilah, antara lain: Tutik Setyowati (Pimpinan Qabilah Zubair bin Awwam, SD Muhammadiyah Dukuh widaran), Ernanintyastuti (Pimpinan Qabilah Ahmad Dahlan, SD Muhammadiyah Insan Kreatif), Arowiyah (Pimpinan Qabilah Mas Mansyur, SD Muhammadiyah Senggotan), Siti Rohmawati (Pimpian Qabilah Umar bin Khattab, SD Muhammadiyah Jogonalan), Trihidayati (Pimpinan Qabilah Harun ar-Rasyid, SD Muhammadiyah Panden), Samsilah (Pimpinan Qabilah Ali bin Abu Thalib, SD Muhammadiyah Wonorejo), Sumarsih (Pimpinan Qabilah Usman bin Affan, SD Muhammadiyah Gunturgeni), Eko Nursanto (Pimpinan Qabilah Ali bin Abu Thalib, SD Muhammadiyah Ambarbinangun), Gus Suryanto (Pimpinan Qabilah Ki bagus Hadikusumo, SD unggulan Muhammadiyah Kretek), Wisnu Yudo Nugroho (Pimpinan Qabilah AR Fachruddin, SD Muhammadiyah kalakijo), Rungki Haryanto (Pimpinan Qabilah Abu Bakar ash-Shidiq, SD Muhammadiyah Kalipakem III), Triyana (Pimpinan Qabilah Ahmad Dahlan, SD Muhammadiyah Gerso), Susanto (Pimpinan Qabilah AR Fachruddin, SDM Muhammadiyah Babakan).
Sedangkan untuk tingkat SMP, Khusnul Hanifa (Pimpinan Qabilah Siti Hajar, SMP UNggulan Aisyiyah Bantul), Ma’ruf Yuniarto (Pimpinan Qabilah Kasman SIngodimejo, MTs Muhammadiyah Pepe), Muhammadi Rifa’I (Pimpinan Qabilah Ki Bagus Hadikusumo, SMP Muhammadiyah Kasihan), Ismartoyo (Pimpinan Qabilah AR Fachruddin, MTs Muhammadiyah Kasihan), Suratno (Pimpinan Qabilah Ahmad Dahlan, SMP Muhammadiyah Sanden), dan untuk yang SMA, Widada (Pimpinan Qabilah Umar bin Khattab, SMK Muhammadiyah bambanglipuro), Harimawan (Pimpinan Qabilah Hardjo Djoyodarmo, SMK Muhammadiyah 1 Bantul), Suhartati (Pimpinan Qabilah Abdul malik Karim Amrullah, SMA Muhammadiyah Kasihan), Mugiyanto (Pimpinan Qabilah Ahmad Azhar Basyir, Ponpes Muhammadiyah Asy Syifa).
Selain penyematan penghargaan, dalam acara tersebut juga dilakukan orientasi bagi kaum dan materi peranan HW dalam badan AUM. Kemudian dilanjut dengan Pendidikan dan Pelatihan Dasar (Diklatsar) yang dibimbing oleh Eko Pamuji, perwakilan dari Kwarda HW Bantul. Acara ini memiliki tujuan agar peserta lebih dapat bersikap sopan santun dan perwira serta lebih bersifat teguh hati dan setia. Juga diberikan materi dasar tentang penanganan kebakaran.