Kamis, 16 Januari 2025
Home/ Berita/ Pentingnya Membangun Generasi Unggul

Pentingnya Membangun Generasi Unggul

MUHAMMADIYAH.ID, YOGYAKARTA –  Memberikan tausiyah dalam tabligh Akbar Republika, Agus Taufiqurrahman Ketua Pimpinan Pusat Muhammadiyah menyampaikan pentingnya membangun generasi unggul.

Menurut Agus Taufiq dalam membangun generasi unggul merupakan tugas semua pihak. Namun dalam membangun genersi unggul harus disesuaikan dengan kondisi zaman sebagaimana pesan Rasullah SAW.

“Bagi kita yang tua, punya tugas mengantarkan anak-anak jadi generasi yang unggul. Kita diminta mendidik anak-anak kita sesuai dengan kebutuhan zamannya karena anak-anak kita hidup di zaman yang berbeda dengan kita,” kata Agus Taufiq di Masjid Jogokariyan, Yogyakarta, pada Selasa (31/12).

Agus Taufiq menyebut ada tiga cara dalam membangun generasi unggul. Pertama, yakni generasi unggul itu harus unggul dalam moral dan spiritualnya. Dalam hal ini, katanya akhlak menjadi suatu hal yang harus diperlukan.

“Pengamalan ke-Islaman harus menghantarkan anak menjadi unggul dalam moral dan spiritual. Akhak mulia harus menjadi cerminan dari spiritual yang hebat, maka generasi unggul harus didirikan dengan akhlak yang baik,”paparnya.

Kedua, generasi unggul harus menguasai ilmu pengetahuan. Dalam Al-Qur’an, Agus Taufiq menyampaikan yang akan diangkat derajatnya yakni orang yang beriman dan memiliki ilmu pengetahuan.

“Orang Islam harus mengusai ilmu karena itulah yang dibutuhkan dalam kehidupan. Kalau kita tertarik dibidang IT (Teknologi Informasi), maka kuasilah dan buat ilmu itu bermanfaat bagi orang banyak,” kata Agus Taufiq. 

Ketiga, generasi unggul harus memiliki peran sosial yang baik di lingkungannya. Sebab, kata Agus peran sosial di lingkungan bermanfaat bagi masyarakat luas.

“Kita adalah bagian dari solusi kehidupan, bukan bagian dari problem kehidupan,”katanya.

Tabligh Akbar yang merupakan bagian dari Festival Republika turut dihadiri oleh Ustadz Awan Abdullah, Rochmad Wahab (PWNU DIY) dan Muhammad Atiatul Muqtadir Presiden BEM UGM.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *