Yogyakarta- Rumusan hasil Mukatamar satu abad Muhammadiyah 2010 terkait visi pengembangan program bidang pustaka dan informasi, yaitu terbangunnya budaya pustaka dan informasi sebagai organisasi Islam modern di tengah dinamika perkembangan masyarakat yang kompleks, untuk mewujudkannya, Majelis Pustaka Informasi Pimpinan Pusat Muhammadiyah siap menggelar Rakernas yang akan di gelar di Yogyakarta.
Demikian disampaikan Iwan Setiawan, wakil sekretaris MPI PP Muhammadiyah saat ditemui di gedung Muhammadiyah jl. KHA Dahlan No.103, Yogyakarta, Kamis (09/06/2011). Rapat Kerja Nasional MPI menurut Iwan Setiawan akan dilaksanakan pada tanggal 1 hingga 3 Juli 2011 di Universitas Ahmad Dahlan (UAD) Yogyakarta. “Untuk mewujudkan visi sebagaimana tersebut di atas perlu menyusun langkah strategis melalui konsolidasi organisasi dan program. Lebih dari itu diperlukan kesediaan secara bersama membangun kesepahaman dan berbagi pengalaman antar eleman Persyarikatan guna menggerakan sumber daya MPI hingga lapisan paling bawah,” jelasnya. Lebih lanjut menurut Iwan Setiawan, melalui Rapat Kerja Nasional (Rakernas) MPI Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah ini dapat dijadikan tahapan penting dalam membangun sinergi jaringan Persyarikatan dangan Amal Usaha Muhammadiyah maupun pihak lain.
Tema Rakernas MPI PP Muhammadiyah menurut Iwan Setiawan adalah Menggairahkan Tradisi Kepustakaan dan Optimalisasi Teknologi Informasi sebagai Peningkatan Daya Saing Persyarikata.Rencananya dalam Rakernas nanti, akan dibagi menjadi 4 komisi dalam perumusannya yang terdiri dari komisi Pustaka, Komisi Pendayagunaan Teknologi Informasi, Komisi Kerjasama dan Publikasi, serta Komisi Pengembangan Media Center.