Kamis, 16 Januari 2025
Home/ Berita/ Kajian Ramadhan PP Muhammadiyah Digelar di UHAMKA

Kajian Ramadhan PP Muhammadiyah Digelar di UHAMKA

Jakarta- Kegiatan kajian Ramadhan 1434 H Pimpinan Pusat Muhammadiyah digelar di Kampus Universitas Muhammadiyah Prof.Dr.Hamka (Uhamka) Pasar Rebo Jakarta Timur, mulai Senin (15/7), pukul 16.00. Ketua Umum PP Muhamadiyah Prof.Dr.M.Din Syamsuddin,MA akan membuka dan menjadi pembicara kunci dalam acara bertajuk: Etika Muhammadiyah: Spiritualitas Ihsan yang Berkemajuan dalam Perspektif Praksis.”

”Insya Allah semua kegiatan pengajian ini akan berlangsung lancar sesuai rencana,” ucap Prof.Dr.Suyatno,M.Pd, Rektor Uhamka, kepada Media Center Muhammadiyah, Senin siang, menjelaskan kesiapan acara PP Muhammadiyah ini yang berlangsung hingga 17 Juli 2013.

Setelah acara pembukaan, buka puasa dan shalat tarawih, pengajian Ramadhan ini diawali pembahasan tentang  “Aktualisasi Spiritualitas Ihsan dalam Kehidupan Politik & Pemerintahan.” Tampil sebagai pembicara Wakil Ketua MPR Drs. H.Hajriyanto Y.Thohari, MA, Dekan Fisip/dosen Pasca UIN Jakarta Prof. Dr. Bachtiar Effendy, dan pengamat politik dari LIPI Prof. Dr. Syamsuddin Haris, dengan moderator Fahman Habibie.

Acara Selasa (16/7) (08.30 – 12.00) membincangkan seputar “Aktualisasi Spiritualitas Ihsan dalam Kehidupan Sosial-Ekonomi” dengan menampilkanDr. H. Anwar Abbas dan MM, Dr. Hendri Saparini, dengan moderatorSyamsul Amri. Selanjutnya membahas“Aktualisasi Spiritualitas Ihsan dalam Penegakan Hukum dan Pemberantasan Korupsi” oleh H. Busyro Muqoddas, SH., M.Hum, Dr. H. Patrialis Akbar, SH, MH, Dr. Artidjo Al-Kostar, SH., LLM, dengan moderator: Amiruddin.

Selasa siang (13.30 -17.45) menampilkan Prof. Dr. HA. Syafii Maarif, MA, Prof. Dr. H. Dadang Kahmad, M.Si, Prof. Dr. Syafiq A. Mughni, dan  Faozan Amar, MM (moderator) dengan topik “Aktualisasi Spiritualitas Islam dalam Kemajemukan Kehidupan Bermasyarakat & Beragama.” Prof. Dr. Hj. Masyitoh Chusnan, Prof. Dr. H. Suyatno, M.Ed, dan Annisia Kumala (moderator) membahas “Aktualisasi Spiritualitas Islam dalam Keluarga dan Pendidikan.” Selanjutnya H. Soetrisno Bachir membincangkan seputar “Aktualisasi Spiritualitas Ihsan dalam Kehidupan Sosial-Ekonomi.” Malam harinya, pembahasan tentang“Aktualisasi Spiritualitas Islam dalam Pengembangan Seni & Budaya” dengan pembicaraProf. Dr. Abdul Hadi WM, Helvy Tiana Rosa,Musik Sufi – DEBU, dan Nuryadi Wijiharjono (moderator).

Rabu (17/7), kegiatan pengkajian membahas “Aktualisasi Spiritualitas Islam dalam Pengelolaan Amal Usaha Muhammadiyah (AUM)” dengan pembicaraDr. H. Muhadjir Effendy, M.AP, Prof. Dr. H. Yunan Yusuf, Dr. H. Sudibyo Markus, H. Jamaluddin Ahmad, Psi (moderator). Acara terakhir, membahas  “Aktualisasi Spiritualitas Islam dalam Kepemimpin-an Persyarikatan” dengan pembicaraProf. Dr. HA. Malik Fadjar, M.Sc, Dr. H. Haedar Nashir, M.Si, Prof. Dr. H. Yunahar Ilyas, danFaiz Rafdhi (moderator).

Selama kegiatan ini pada Senin dan Selasa malam setelah pengkajian akan ada pemutaran film produksi Mizan. Acara juga diisi dengan  qiyamulail menjelang sahuri, kultum seusai shalat subuh,dan, tadabur alam.(uy)     

 

Foto by Dzar: Pengajian Ramadhan PP Muhammadiyah di UMY (11/7/2013)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *