Kamis, 16 Januari 2025
Home/ Berita/ Duta Besar Somalia Kirimkan Surat Ucapan Terima Kasih Pada Warga Muhammadiyah

Duta Besar Somalia Kirimkan Surat Ucapan Terima Kasih Pada Warga Muhammadiyah

 

Jakarta- Melalui surat tertanggal 8 September 2011, Pemerintah Somalia melalui Kedutaan Besar Repulik Somalia di Jakarta mengungkapkan rasa terima kasihnya atas bantuan yang diberikan keluarga besar Muhammadiyah pada rakyat Somalia yang sebagian wilayahnya mengalami bencana kelaparan.

Duta Besar Republik Somalia di Jakarta Mohamud Olow Barow dalam surat yang diterima salinannya ileh redaksi website muhammadiyah, Sabtu malam (17/09/2011) menerangkan, bantuan dari Muhammadiyah diserahkan melalui salah satu lembaga sosial kemasyarakatan lokal di Mogadishu, Somalia. Bantuan tersebut dilaporkan diterima oleh 240 kepala keluarga yang diwujudkan berupa bahan makanan pokok seperti Beras, Terigu, Mnyak Goreng, dan Biskuit. Pada surat yang ditujukan untuk ketua umum Pimpinan Pusat Muhammadiyah Di Syamsuddin tersebut, juga disertai dengan bukti foto-foto pelaksanaan distribusi bantuan yang disumbangkan dari Muhammadiyah, tampak dalam foto tersebut puluhan warga mengantri mendapatkan bantuan.

Sebelumnya pada 26 Agustus 2011 lalu, Muhammadiyah melalui Lazismu memberikan bantuan yang diserahkan langsung oleh Din Syamsuddin dan juga diterima langsung oleh duta besar Somalia M. Olow Barow sebesar 100 juta rupiah. dalam pertemuan di gedung dakwah PP Muhammadiyah Jakarta tersebut, Din Syamsuddin juga menegaskan komitmennya untuk terus dapat membantu rakyat Somalia dalam menghadapi bencana kelaparan, melalui pembukaan posko dan rekening bantuan Somalia  yang digalang oleh Lazis Muhammadiyah. 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *