Jum'at, 17 Mei 2024
Home/ Berita/ SD Muhammadiyah Paesan Lakukan Literasi Melalui Majalah

SD Muhammadiyah Paesan Lakukan Literasi Melalui Majalah

MUHAMMADIYAH.OR.ID, PEKALONGAN -- Sebagai bentuk meningkatkan literasi dalam hal membaca dan menulis, SD Muhammadiyah Paesan Pekalongan Launching Majalah My Prus pada Sabtu (25/6) bertempat di RM Tengkleng Pekajangan.

Seperti diungkapkan oleh Abdul Basit Amin selaku kepala sekolah SD Muhammadiyah Paesan. " Majalah My Pruss memiliki makna program khusus , majalah ini akan dijadikan sebagai media yang bermanfaat untuk saling berbagi dan saling membesarkan. Selain itu majalah yang di desain oleh tim redaksi SD Muhammadiyah Paesan ini sebagai produk perdana di bidang literasi sebagai pusat media yang mempunyai peran untuk menggali potensi dan melejitkan prestasi anak-anak," ungkapnya.

Kembali ditambahkan oleh Amin, menjadikan peserta didik unggul dibidang akademik maupun non akademik membutuhkan usaha yang super keras dan cerdas mulai dari memetakan potensi sampai dengan mengembangkan potensi para siswa, sehingga menjadi siswa yang berprestasi dan membanggakan, baik dalam skala nasional maupun internasional.

"Siswa yang cemerlang adalah hasil dari guru yang hebat, dan sebaliknya guru adalah sumber inspirasi untuk para siswanya yang membangun pendagogical atmosphere yang baik dan memadai. Majalah My Prus ini akan menjadi besar karena SD Muhammadiyah Paesan adalah sekolah masa depan yang terus berdinamika dalam mengantarkan siswanya untuk menjadi yang terbaik," tambah Amin.

Amin kembali menambahkan. "Pendidikan Muhammadiyah harus unggul dalam berbagai bidang keilmuan dan kemuhammadiyahan, SD Muhammadiyah Paesan Pekalongan memiliki terobosan yang unggul memprogram produk yang bermanfaat khususnya dibidang literasi dan diharapkan dapat menjadi media yang kreatif dan inovatif," tutupnya.

 

Kontributor : Hendra Apriyadi/MPI PDM KAB TEGAL

Redaktur : Adam Qodar

 

 

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *